Ultah ke-13, Putra Kedua Maia Estianty Minta Dibelikan Mobil

Diposting oleh Blogger Galau on Rabu, 06 Juni 2012

http://images.detik.com/content/2012/06/07/230/maia2d-gusmun.jpg


Putra kedua Maia Estianty dan Ahmad Dhani El Jalaluddin Rumi baru saja menginjak usia 13 tahun. El pun minta dibelikan mobil untuk hadiah ulang tahunnya. Dikabulkan?

Tentu tidak. Sang ibu Maia menganggap El masih terlalu kecil untuk punya mobil sendiri.

"Dia pengen dibeliin mobil, karena ngelihat kakaknya dibeliin, tapi aku bilang nanti kalau sudah umurnya pas. Sekarang masih 13 tahun nyupir belum waktunya," ujar Maia saat dijumpai di Harmoni 'Semua Tentang Kita-Tribute to Peterpan', Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (6/6/2012) malam.

Sebagai gantinya, Maia membelikan El sebuah Blackberry baru. Sebabnya, ponsel milik El sebelumnya sempat hilang sehingga komunikasi pun jadi terhambat.

"Beliin dia BB, sudah aku transfer uangnya. Dia lagi alergi makan udang. Aku sudah dikirimin foto dia lagi bengkak-bengkak," pungkas Maia.




sumber :http://hot.detik.com/read/2012/06/07/092319/1934992/230/ultah-ke-13-putra-kedua-maia-estianty-minta-dibelikan-mobil?991104topnews

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar